Langsung ke konten utama

Mendekati Penjual Minyak Wangi

Siapa yang dekat dengan penjual minyak wangi bakal kena wanginya walaupun sedikit. Hal ini sering dimaksudkan sebagai ungkapan atau nasihat agar kita dekat dengan orang-orang yang kualitasnya lebih baik dari kita. Kualitas tersebut bisa dilihat dari berbagai sudut pandang, misalnya dari sisi ilmunya (akademik), pengalaman praktek, keterampilan, sikap atau kepribadiannya. Harapannya adalah kita menjadi lebih baik dengan menimba ilmu, mempelajari rahasia di balik suksesnya, dan sebagainya...

Dalam hal ilmu komputer, teknologi komputer atau sejenisnya kita bisa belajar dari ahlinya. Orang-orang yang cukup dikenal di Indonesia sebagai ahlinya, antara lain Pak Onno W. Purbo, Pak Budi Rahardjo, Pak Rusmanto, Om Romi Satrio Wahono, dan masih banyak lagi. Setidaknya, walaupun tidak dekat secara fisik kita bisa banyak belajar dari beliau-beliau secara tidak langsung dengan mengakses blog atau situs yang memuat karya tulisnya. Untuk itu rekan-rekan bisa klik nama-nama yang telah disebutkan.

Postingan populer dari blog ini

Mengapa Suatu Pelarut Dikatakan Polar?

U ntuk mendapatkan suatu senyawa dari suatu bahan tumbuhan, kita dapat menjalankan proses yang dinamakan dengan "ekstraksi berpelarut" ( solvent extraction ) atau bisa disebut "ekstraksi" saja. Pelarut yang akan digunakan untuk ekstraksi harus dipilih yang cocok. Kriteria yang digunakan untuk memilih pelarut ekstraksi antara lain masalah harga, toksisitas, ketersediaan, selektivitas solut, kesulitan untuk rekoveri, sifat fisik (kelarutan dalam air, viskositas, titik didih) dan keamanan penggunaannya (keterbakaran, volatilitas). Keputusan akhir biasanya merupakan jalan tengah di antara kriteria tersebut. Namun, untuk skala laboratorium, kriteria yang menjadi kunci pemilihan pelarut yaitu faktor kelarutan (solubilitas) dan selektivitas (Cannel, 1998:61). Kedua faktor kunci tersebut berhubungan dengan kepolaran molekul pelarut itu sendiri. Kepolaran menunjukkan kekuatan gaya tarik menarik antara molekul. Jika dua zat memiliki gaya-tarik-antara-molekul yang sama ata...

Cara Praktis Mengubah Gaya Harvard ke Gaya Vancouver

Pada tulisan Menambahkan Style di Zotero saya menguraikan bagaimana kita bisa membubuhkan gaya sitasi (style) baru ke dalam zotero. Nah, dengan beragam koleksi style yang ada kita bisa dengan mudah dan cepat mengubah suatu style ke style yang lain. Sewaktu-waktu kita dapat mengubah style sitasi dari karya tulis ilmiah kita tanpa harus bekerja mulai dari nol. Perubahan tersebut cukup kita lakukan di aplikasi word processor kita, tanpa perlu terkoneksi dengan internet atau harus online.

Visi Baru! Wise and Valuable Hotspot

Momentum Perubahan Setelah akhirnya berhasil beralih ke domain www.bawontriatmoko.com  yang sebelumnya bawontriatmoko.blogspot.com, muncul ide untuk mengganti visi atau slogan blog. Header blog kini tertulis "bawontriatmoko.com" dimana sebelumnya adalah